Selasa, 19 Oktober 2010

Lezatnya Kue Natal Dari Jagung Kacang

Natal semakin dekat Anda mungkin bingung menemukan hidangan untuk merayakan Natal nanti. Kue natal dari jagung kacang bisa jadi pilihan loch...Hidangan ini memang belum lama diperkenalkan pemerintah Nusa Tenggara Timur sebagai bagian kampanye mengonsumsi bahan makanan lokal.

Bahkan, hotel berbintang pun mulai melirik jenis hidangan ini untuk para tamunya. Tentu saja, berbagai acara pemerintahan, hidangan kue jagung kacang lengkap tersedia.Biasanya disediakan pula kue beras cokelat dan hidangan berkuah yang dimakan bersama nasi seperti hm pnu hose yang bahan-bahannya juga berasal dari jagung.Namun, kue jagung kacang ternyata menyedot perhatian sebagian besar warga.Jenis ini juga paling banyak digemari karena kekhasannya terletak pada rasa dan warna.

Inilah hidangan khas yang mulai memperoleh tempat di masyarakat karena selain bahan-bahannya tersedia lengkap, cara membuatnya pun tidak begitu sulit.Sesuai dengan namanya, bahan utama kue jagung kacang adalah jagung dan kacang, ditambah mentega, gula halus, tepung beras, terigu, susu, vanili, dan garam, dan telur.Atau jika ingin warna kuenya kuning tua, tambahkan satu kuning telur di bagian atas kue. Bahan mentega, gula, vanili diaduk rata bersama telur.

Tahap berikutnya, adonan tersebut ditaburi tepung jagung beras, dan kacang yang sudah dihaluskan. Ambil adonan itu dengan menggunakan sendok makan dan bentuk hingga setengah lingkaran, kemudian masukkan ke oven.Janganiupa oleskan kuning telur agar warna kue menjadi kuning keemasan. Setelah matang, kue dikeluarkan untuk didinginkan sebelum dihidangkan.Selain kue jagung kacang, panganan lain yang digemari masyarakat NTT adalah lontong kacang jagung.

Bahan panganan itu sangat sederhana, yakni jagung halus, kacang hitam, dan garam. Jagung dan kacang direndam selama 1 jam, kemudian dimasak setengah matang.Kemudian, jagung dan kacang itu dibungkus daun pisang sebelum dipanggang. Panganan ini bisa dijumpai di berbagai toko kue dan di setiap rumah tangga.


Sumber :
http://bataviase.co.id
Temukan hadiah yang unik dan menarik untuk orang-orang terkasih dalam daftar Hadiah Natal Anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar